ZNEWS.ID JAKARTA – Dalam era teknologi yang canggih seperti saat ini, seringkali muncul kebingungan dan keraguan dalam memilih opsi, terutama karena teknologi menawarkan berbagai pilihan yang dapat mempermudah hidup. Termasuk, berbagai cara untuk menyumbangkan kebaikan melalui aplikasi donasi dan ZISWAF (Zakat, Infak, Sedekah, Wakaf) secara daring.
Di era digital ini, ada banyak opsi untuk menyumbangkan kebaikan dengan mudah melalui aplikasi online. Dengan sekali klik, tindakan baik seperti berdonasi dapat dijalankan.
Namun, di antara banyaknya aplikasi donasi daring, hanya sedikit yang menawarkan fitur-fitur lain untuk mendukung kebaikan, seperti fitur kegiatan ibadah dan kerelawanan.
Menjawab kebutuhan tersebut, Dompet Dhuafa merilis dan mengembangkan aplikasi DD Apps. Aplikasi ini dirancang untuk mendukung kebaikan dan aktivitas ibadah.
Ragam Fitur Kebaikan
Aplikasi Dompet Dhuafa atau DD Apps menawarkan dua fitur utama, yaitu fitur Donasi dan fitur Ibadah. Fitur Donasi memungkinkan pengguna untuk menyumbangkan dana untuk ZISWAF dana kemanusiaan, bahkan pembayaran atau angsuran hewan kurban.
Sementara itu, fitur Ibadah DD Apps menyediakan Jadwal Salat, Al-Qur’an dengan fitur audio, Kalkulator Zakat untuk menghitung jumlah zakat yang harus dikeluarkan, Layanan Jemput Zakat agar pengguna tidak perlu keluar rumah, serta menu Tanya Ustaz untuk konsultasi agama terkait khususnya ZISWAF.
DD Apps juga menawarkan beragam fitur lainnya, seperti Laporan Publik Dompet Dhuafa yang dapat diakses oleh semua donatur, pendaftaran Care Visit untuk para donatur yang ingin berpartisipasi langsung dalam program-program pemberdayaan Dompet Dhuafa.
Dan, kesempatan untuk mendaftar sebagai relawan Dompet Dhuafa (DDV) yang akan menghadirkan kebaikan langsung kepada penerima manfaat. Aplikasi ini juga menyediakan fitur Berita Terbaru untuk memberikan informasi tentang kegiatan lembaga Dompet Dhuafa.