Masjid Kobe di Jepang. (Foto: SHUTTERSTOCK)

ZNEWS.ID JAKARTA – Wakaf masjid memiliki potensi menjadi pahala jariyah yang terus mengalir meskipun si wakif sudah meninggal. Masjid menjadi tempat ibadah bagi masyarakat, digunakan untuk salat, mengaji, dakwah, sehingga menjadi ladang pahala yang berkelanjutan.

Di negara-negara minoritas muslim, masjid biasanya cukup langka. Namun, keberadaanya pasti ada. Bahkan, terkadang ada juga masjid wakaf.

Jumlah Masjid wakaf di seluruh dunia tidak sedikit. Salah satu yang paling terkenal adalah Masjid Nabawi yang menampung makam Rasulullah. Berikut ini beberapa masjid hasil dari wakaf yang patut kita ketahui:

  • Masjid Sultan di Singapura

Masjid wakaf di dunia pertama yakni Masjid Sultan. Masjid Sultan dianggap sebagai masjid terbesar dan termegah di Singapura.

Masjid ini pertama kali dibangun pada 1824. Kemudian, di bangun lagi oleh Swan dan Maciaren tahun 1920. Lokasi Masjid Sultan yaitu di 3 Muscat St, Singapura.

Wakaf dilakukan untuk program peningkatan masjid pada 2016 yang menghabiskan biaya konstruksi sebesar 3,65 juta dolar. Bangunan luar dominan berwarna putih dan ikonik dengan kubah emas, memiliki gaya arsitektur Turki, Perisa, Moor, dan klasik. Masjid ini memiliki kapasitas 2.000 orang.

  • Masjid Wakaf Sri Sendayan di Negeri Sembilan Malaysia

Masjid Sri Sendayan Diresmikan tahun 2019 ini diwakafkan oleh Tan Sri Abdul Rashid Hussain, seorang pendiri bank RHB. Lokasi masjid ini yaitu di Persiaran Idaman Villa, Bandar Sri Sendayan, Siliau, Negeri Sembilan, Malaysia.

LEAVE A REPLY