Dompet Dhuafa Kaltim menyalurkan Al-Qur’an dan buku sirah ke beberapa TPA/TPQ dan pondok pesantren di Kecamatan Muara Wahau dan Kombeng, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur. (Foto: DD Kaltim)

ZNEWS.ID KUTAI TIMUR – Perjalanan 14 jam itu terbayar sudah dengan melihat anak-anak yang dengan senangnya meminta satu-satu Al-Qur’an dan buku-buku yang kami bawa dari Kota Balikpapan. Seakan-akan, mereka sangat haus akan bacaan agama.

Bahkan, beberapa anak tidak kebagian bukunya karena terbatas. Tapi, dengan arahan pengasuh bahwa buku itu milik bersama, akhirnya anak-anak bisa menikmati semua.

Dompet Dhuafa Kaltim menyalurkan Al-Qur’an dan buku sirah ke beberapa TPA/TPQ dan pondok pesantren di Kecamatan Muara Wahau dan Kombeng, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur. (Foto: DD Kaltim)

Itulah sepetik cerita kami saat penyaluran Al-Qur’an dan buku sirah beberapa waktu lalu. Al-Qur’an dan buku sirah tersebut amanah dari Rumah Syaamil Qur’an Balikapapan, Spirit Nabawiyah Community Nany Syarif, dan para donatur Dompet Dhuafa.

Donasi kemudian kami salurkan ke beberapa TPA/TPQ dan pondok pesantren di Kecamatan Muara Wahau dan Kombeng, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur.

Dompet Dhuafa Kaltim menyalurkan Al-Qur’an dan buku sirah ke beberapa TPA/TPQ dan pondok pesantren di Kecamatan Muara Wahau dan Kombeng, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur. (Foto: DD Kaltim)

“Mas, kalau ada donasi buku minta tolong disalurkan ke sini, ya, terutama buku-buku agama, karena anak-anak di sini suka baca,” ujar Ustaz Nizar, Pengasuh Ponpes Al-Khairaat, Muara Wahau kepada salah satu tim Dompet Dhuafa Kaltim.

Anak-anak ponpes pun berteriak “Kak, kapan-kapan ke sini lagi ya,”.

Permintaan itu pun kami aminkan dalam hati kami. Semoga bisa berkunjung lagi ke sana. Terima kasih atas donasinya. Semoga buku dan Al-Qur’an itu bermanfaat dan menjadi pahala yang mengalir abadi. (DD Kaltim)

LEAVE A REPLY