ZNEWS.ID BOGOR – Ketua Yayasan Dompet Dhuafa Republika, Ahmad Juwaini memaparkan arah pandang Dompet Dhuafa sebagai lembaga pemberdaya masyarakat. Arah pandang ini dirangkum dalam sebuah abreviasi (singkatan) V13W.
V13W inilah yang menjadi cerminan pada setiap perilaku dan program-program yang dikerjakan oleh semua insan di keluarga besar Dompet Dhuafa.
Dibalut dalam acara bertajuk “Temu Keluarga Besar Dompet Dhuafa”, pada Rabu (6/3/2024), di Zona Madina, Bogor, Jawa Barat, acara ini menjadi ajang penguatan kembali nilai-nilai Dompet Dhuafa terhadap para insannya.
Selain itu juga menjadi kesempatan bagi para insan Dompet Dhuafa untuk mempererat tali silaturahmi antarsesama, yang kemudian disebut dengan satu keluarga yang berpandang pada satu tujuan, yaitu pemberdayaan.
Ahmad Juwaini membedah arti V13W, yaitu 1 (satu) vision (tujuan) dan 3 (tiga) ways (jalan). Satu visi yang dimaksud adalah pemberdayaan, yang kemudian dilakukan melalui tiga jalan, yaitu pengelolaan zakat, pengelolaan wakaf, dan usaha sosial. Sejak awal berdiri, Dompet Dhuafa terus konsisten dengan satu visi ini.
Sedangkan tiga jalan yang dimaksud untuk menegaskan kembali bahwa Dompet Dhuafa adalah lembaga zakat yang barang tentu tugasnya adalah mengelola dana zakat dari umat muslim. Menurut Ahmad, intisari dari mengelola zakat adalah menyalurkan dan mendayagunakan.
Kemudian, jalan yang kedua yaitu mengelola wakaf. Maka, intisari bisnisnya adalah mengembangkan aset dan menyalurkan manfaatnya. Sebagaimana dengan konsep utama wakaf, yaitu menahan yang pokok dan menyebarkan hasil pengelolaannya.
Jalan yang kedua ini kemudian dipadankan dengan yang ketiga, yaitu dalam bentuk pengelolaan berupa usaha sosial. Pada “way” ini, Dompet Dhuafa berupaya untuk mendapatkan laba dan menjaga keberlangsungan manfaatnya.
“Nah, tiga jalan ini yang kita sebut dengan filantropreneurship. Yaitu kegiatan filantropi yang dilengkapi dengan entrepreneurship. Jadi filantropreneur itu adalah tafsir dari tiga jalan utama dalam kita menjalankan pemberdayaan masyarakat,” tuturnya.